Pengurus Daerah Al Wasliyah Medan mendukung penghentian aktivitas saat shalat Tarawih pada Ramadhan Fair. Hal ini menyusul imbauan Walikota Medan, Rico Waas saat membuka Ramadhan Fair.
"Ramadhan adalah bulan yang suci bagi umat Islam, maka sudah seharusnya seluruh elemen umat Islam mendukung kebijakan tersebut", kata Ketua PD Al Washliyah Kota Medan H. Abdul Hafiz Harahap, di Medan.
Menurut Abdul Hafiz, imbauan Walikota Medan itu sangat tepat dan sudah seharusnya wajib ditaati dan didukung oleh semua pihak.
Lebih lanjut H. Abdul Hafiz Harahap menyebutkan sebagai bagian dari masyarakat Kota Medan, Al Washliyah yang lahir, hidup dan besar di Medan memiliki tanggungjawab moral dalam menyukseskan program-program keummatan. Sebab itu, diimbau bagi seluruh warga Al Washliyah Kota Medan untuk terus mendukung dan mengawal kebijakan Walikota Medan dan Pemko Medan terkait kepentingan umat Islam.
"Mendukung program keummatan adalah kewajiban bagi Al Washliyah Kota Medan, sebab hal itu sesuai dengan khittoh perjuangan Al Washliyah itu sendiri", tegas Ketua PD Al Washliyah Kota Medan.
Abdul Hafiz Harahap berharap pelaksanaan Ramadhan Fair tahun ini berjalan lancar dengan tetap menjaga kesucian bulan Ramadhan.
Sebelumnya dalam kata sambutan pembukaan Ramadhan Fair 1446 H, Walikota Medan memberikan perintah untuk menghentikan aktivitas apapun di sekitar Area Ramadhan Fair saat Shalat Isya dan Tarawih berlangsung.
"Saya meminta saat pelaksanaan salat Isya dan Tarawih, aktifitas Ramadhan Fair dihentikan. Ini dalam rangka menjaga kemuliaan dan keutamaan bulan suci ramadhan", tegas Walikota Medan Rico Waas.[hta]
KOMENTAR ANDA