post image
Foto/medanbagus
KOMENTAR

Banyak harapan baru untuk hari jadi Kota Medan yang jatuh pada 01 Juli kemarin. Tidak terkecuali harapan ini disampaikan oleh para mahasiswa. Salah satunya, Hary Azhari. Mahasiswa Hukum di Universitas yang ada di Medan.

Selasa (2/7/19), di salah satu kampus negri Medan. Seorang mahasiswa dari Fakultas Hukum menjelaskan harapannya untuk kota Medan pada tim medanbagus.

"Saya melihat perayaan kota medan semalam melalui sosial media," kata Hary. Sebagai seorang mahsiswa Hary berharap jika nantinya pendidikan disini lebih baik lagi. Mahasiswa juga lebih berprestasi dan membawa harum nama kota Medan baik Nasional maupun Internasional.

Ada hal menarik yang di sampaikan Hary. "Infrastruktur di Medan ini, jalan khususnya. Harus lebih diperhatikan lagi. Banyak kita liat jalan yang berlubang sekarang. Ya, mohon pemerintah Medan melihat soal itu", katanya.

"Di sekitaran kampus kami juga kalau hujan deras pasti banjir, menganggu aktivitas kampus dan masyarakat lainnya", tambahnya.

Menurutnya, selama tinggal di Medan, selalu ada perubahan mengarah ke yang lebih baik setiap tahunnya. Ini menjadi suatu hal yang positif dan semoga akan lebih baik lagi kedepannya.

"Harapan dan doa untuk Medan, semoga pemerintah kota Medan membangun dan memperbaiki yang belum terlaksanan. Satu lagi semoga Medan bersih dari masalah korupsi", tutupnya. [dar]

Menghilangnya Karakter Kebangsaan pada Generasi Z

Sebelumnya

Hilangnya Jati Diri Seorang Siswa

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Opini