Untuk yang kesekian kalinya Pasar Tavip Kota Binjai terbakar. Kali ini sejumlah toko sembako ludes terbakar, Jumat (10/2).
Menurut beberapa warga sekitar lokasi, kepulan asap pertama kali terlihat di salah satu bangunan yang berada di jalan Kapten Mahmud Ismail, Pekan Binjai, sekira pukul 10.20 WIB.
Belum diketahui penyebab kebakaran. Dugaan sementara api berasal dari Rumah Makan Agam Jaya yang sedang memasak. Petugas pemadam kebakaran Kota Binjai hingga berita ini dirilis pihak Damker kota Binjai masih melakukan proses pemadaman terlihat sejumlah masyarakat berusaha membantu memadamkan api tersebut.
"Sepertinya dari tabung gas yang meledak di rumah makan, soalnya tadi sebelum keluar asap, terdengar suara ledakan," beber Rahmad yang mengaku sebagai warga sekitar.
Pantauan di lokasi, petugas pemadam tampak kewalahan memadamkan api yang terus membesar. Bahkan warga setempat pun tampak panik. Maklum, api terus membesar dan merembet ke toko yang lain.
Hingga pukul 11.30 WIB, api belum bisa di kuasai oleh petugas BPBD Binjai, bahkan Walikota binjai HM Idaham, langsung turun ke lokasi kebakaran guna melihat situasi yang ada.[rgu]
KOMENTAR ANDA