Sehari setelah digeruduk ratusan mahasiswa, rumah SBY di Jalan Mega Kuningan Timur VII, Kuningan, Jakarta Selatan, dijaga ketat. Puluhan personel Polri dan TNI berjaga-jaga di kediaman Presiden keenam RI ini.
Senin (6/2), ratusan mahasiswa menggeruduk rumah SBY yang merupakan pemberian negara tersebut. Aksi massa tersebut dikeluhkan SBY karena merasahak tinggalnya terganggu. SBY mencurahkan isi hatinya melalui akun twitternya di @ SBYudhoyono.
"Kecuali negara sudah berubah, undang-undang tak bolehkan unjuk rasa di rumah pribadi. Polisi juga tidak memberi tahu saya," tulis SBY.
Namun, sejak kemarin, pengamanan ketat sudah terlihat di jalan masuk menuju rumah Ketua Umum DPP Partai Demokrat ini. Dua tenda peleton didirikan di tanah kosong yang berjarak sekitar 500 meter dari rumah SBY. Belasan motor trail bertuliskan Brimob, terparkir rapi tidak jauh dari rumah SBY.
Selain itu, mobil sedan polisi, jeep dinas TNI dan dua truk militer juga terparkir rapi tak jauh dari rumah purnawirawan Jenderal TNI AD ini. "Pengamanan sedikit ditingkatkan pasca unjuk rasa mahasiswa," ujar Suryanta, Kapospol Setiabudi, Jakarta Selatan, kemarin.
Mendekat ke rumah SBY, penjagaan semakin ketat. Lima personel Paspampres bersiaga sambil menenteng senjata api laras panjang. Anggota Paspampres melarang pihak yang tidak berkepentingan mendekati rumah tersebut.
Rumah dua lantai itu dibatasi gerbang setinggi dua meter dan tertutup rapat. Di pagar warna gelap itu, terpasang spanduk calon gubernur dan calon wakil gubernur Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni. Di halaman rumah terlihat bendera merah putih yang terus berkibar karena tertepa angin.
Suryanta menambahkan, personel Brimob yang diperbantukan untuk pengamanan di kediaman SBY sebanyak 20 personel, dan mulai diperbantukan sejak kemarin. "Belum ditambah beberapa personel dari Polsek Setiabudi," kata dia.
Namun, dia tidak mengetahui sampai kapan pengetatan penjagaan rumah itu berlangsung. "Pokoknya kalau pimpinan minta kita menjaga, ya terus jaga," tandasnya.
Suryanta menambahkan, ratusan mahasiswa yang menggeruduk rumah SBY, Senin (6/2) petang tidak berizin. "Kalaupun mereka izin, pasti tidak diperbolehkan karena memang sesuai aturan tidak boleh demo di rumah pribadi," ucapnya.
Karena tidak berizin dan dilarang, lanjut Suryanta, ratusan mahasiswa itu digiring ke luar lokasi rumah SBY dan diminta kembali ke tempat masing-masing.
Sementara, Komandan Rayon Militer (Danramil) Setiabudi, Jakarta Selatan, NSetiabudi menambahkan, ratusan mahasiswa yang menggeruduk rumah SBY tidak berlangsung lama, hanya berlangsung selama beberapa menit. "Setelah turun dari bus, kami langsung minta mahasiswa untuk naik kembali dan pergi dari tempat ini," ujar Setiabudi, kemarin.
Menurut Setiabudi, unjuk rasa yang dilakukan mahasiswa juga dilakukan jauh dari rumah SBY. Bukan persis di depan rumahnya. "Jaraknya bisa 500 meter," sebut dia.
Mahasiswa yang menggelar aksi unjuk rasa di rumah SBY, kata Setiabudi, menumpang 11 busberukuran besar dan dua bus kecil. Selain itu, mereka membawa mobil komando berjenis Nissan Terano warna hitam. "Kami mengamankan satu mobil komando beserta isinya, 500 bungkus nasi," ujar Setiabudi.
Nasi tersebut, kata dia, memang untuk logistik peserta aksi. Barang bukti itu, lanjutnya, saat ini telah diamankan ke Mapolda Metro Jaya untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. "Penanganan selanjutnya oleh pihak kepolisian," ucapnya.
Saat ini, kata dia, pihak Danramil Setiabudi hanya melakukan pengamanan lingkungan dengan menambah personel TNI sebanyak 30 orang. "Saya tidak tahu sampai kapan TNI berjaga di tempat ini. Yang penting, apa perintah pimpinan kami lakukan," tandasnya.
Terpisah, Ketua Panitia Jambore dan Silaturahmi Mahasiswa Indonesia, Septian Prasetyo mengakui, ratusan mahasiswa yang menggeruduk rumah SBY merupakan peserta jambore dari berbagai kampus di Indonesia yang sedang menjalani pelatihan di Cibubur, Jakarta Timur.
Menurut dia, aksi unjuk rasatersebut merupakan bagian dari hasil rekomendasi jambore yang digelar selama tiga hari di Bumi Perkemahan Cibubur, sejak Sabtu hingga Senin (4-7 Februari).
Menurutnya, tuntutan resmi yang disampaikan mahasiswa saat berdemo di depan rumah SBY, tidak menyangkut secara langsung nama SBY. Namun, ada beberapa hal yang disampaikanmahasiswa, yaitu menolak isu SARA, menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kurikulum pendidikan, tolak organisasi radikal anti Pancasila, serta usut tuntas semua kasus korupsi tanpa pandang bulu. Mahasiswa berdemo dari jam 14.30 WIB dan berakhir jam 14.45 WIB.
Dia membantah ada peserta aksi yang menumpangiBus TranJakarta. "Enggak ada mahasiswa yang naik Bus TransJakarta. Itu bukan Bus TransJakarta. Itu bus Trans Palembang-Prabumulih," ucapnya.
Septian mengaku tidak mengetahui soal mobil Terrano hitam bermuatan nasi bungkus yang disita pihak kepolisian. "Mahasiswa peserta jambore datang dari daerah masing-masingnaik bus, sebagian lagi naik kapal tiga-empat hari," ujar mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tangerang, Banten, ini.
Selain menggelar aksi di depan rumah SBY, lanjut Septian, para mahasiswa juga menggelar aksi di depan Gedung DPR, Senayan, Jakarta. "Setelah aksi di depan DPR, para mahasiswa kembali ke daerah masing-masing," pungkasnya.[rgu/rmol]
KOMENTAR ANDA