post image
KOMENTAR
Arsenal gagal memangkas jarak dengan pemuncak klasemen sementara Liga Inggris setelah kalah 1-2 dari Watford pada pertandingan, Selasa (31/1/2017) atau Rabu dini hari WIB. Berstatus sebagai tuan rumah, Arsenal justru tampil dibawah performa dan langsung memimpin 2 gol saat pertandingan baru berjalan 13 menit.

Gol pertama Watford diciptakan Younes Kaboul pada menit ke-10. Dari tendangan bebas, Tom Cleverley memberikan umpan pendek kepada Kaboul. Pemain asal Prancis tersebut kemudian melepasan tembakan keras. Bola hasil tembakan Kaboul sempat mengenai kaki Aaron Ramsey sebelum melesat ke gawang Arsenal yang dikawal Petr Cech.

Hanya berselang tiga menit, Cech kembali memungut bola di gawangnya sendiri lantaran gagal membendung tembakan Troy Deeney.

Gol Deeney ini tidak terlepas dari kerja keras Etienne Capoue yang berhasil mencuri bola dari tengah lapangan. Tanpa tekanan dari kubu tuan rumah, Capoue berhasil masuk kotak penalti dan melepaskan tembakan.

Bola hasil tembakan Capoue berhasil ditepis Cech, tetapi si kulit bulat mengarah ke Deeney. Tanpa basa-basi, penyerang asal Inggris tersebut berhasil menyarangkan bola.

Arsenal pun akhirnya mampu memperkecil ketertinggalan lewat gol Alex Iwobi pada menit ke-58. Gol berawal dari penetrasi Alexis Sanchez di dalam kotak penalti. Pemain asal Cile tersebut lalu menchip bola. Iwobi langsung menendang bola masuk ke gawang lawan.

Hasil ini membuat Arsenal gagal memangkas jarak dengan Chelsea sebagai pemuncak klasemen. The Gunners tertinggal sembilan poin dari The Blues dengan 56 angka. Sementara Watford berada di peringkat ke-13 dengan 27 poin.

Susunan Pemain
Arsenal: 33-Petr Cech; 18-Nacho Monreal, 6-Laurent Koscielny, 20-Shkodran Mustafi 5-Gabriel Paulista; 8-Aaron Ramsey (Alex Oxlade-Chamberlain 20'), 34-Francis Coquelin (Lucas Perez 67'); 7-Alexis Sanchez 11-Mesut Oezil, 17-Alex Iwobi; 12-Olivier Giroud (Theo Walcott 46')

Pelatih: Arsene Wenger

Watford: 1-Gomes; 3-Miguel Britos, 5-Sebastian Proedl, 4-Younes Kaboul, 15-Craig Cathcart; 21-M'baye Niang (Success 69'), 29-Etienne Capoue, 11-Valon Behrami, 8-Tom Cleverley, 22-Daryl Janmaat; 9-Troy Deeney

Pelatih: Walter Mazzarri.[rgu]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Olahraga