Sinyal Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan kembali mencalonkan diri sebagai presiden pada Pilpres 2019 mendatang bukan menjadi ancaman bagi PDIP.
Begitu tegas Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto usai HUT ke-44 PDIP di JCC, Senayan, Jakarta, Selasa (10/1).
"Kami tidak pernah merasa ada ancaman. Kami hanya kokoh berdiri ketika ada pihak-pihak yang mau mengingkari Pancasila dan kebhinekaan konstitusi kita," kata Hasto.
Selain itu, pihaknya pun tak menyoalkan keputusan yang diambil Partai Gerindra untuk kembali mengusung Prabowo dari jauh hari. Sebab, itu adalah keputusan mutlak yang dimiliki partai tersebut.
"Sehingga keputusan dari Gerindra tersebut merupakan kedaulatan Partai Gerindra," sambungnya.
Diakui Hasto bahwa dalam Pilpres 2019 nanti, PDIP memang masih perlu pertimbangan matang dan tampilan yang sesuai dengan konteks yang diperlukan rakyat.
"Diperlukan sebuah tampilan, diperlukan sebuah opsi kepada rakyat tetapi PDI Perjuangan di dalam HUT partai tadi menegaskan bahwa kami kokoh berdiri di belakang pemerintahan Pak Jokowi dan Pak JK," demikian Hasto.[rgu/rmol]
KOMENTAR ANDA