post image
KOMENTAR
Tim Formatur Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Binjai masa bakti 2016-2020, hasil Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) Binjai 2016, akhirnya dibentuk.

Dalam Sidang Pleno di Aula Lantai IV Hotel Graha Kardopa Kota Binjai, Rabu (21/12), Pimpinan Sidang, Mahfullah Daulay, menetapkan lima anggota tim formatur KONI Kota Binjai.

Mereka meliputi, Ketua Terpilih, Juli Sawitma Nasution, serta empat anggota tim formatur, yakni Arief Rahman Syahputra Nasution, Agus Supriantono, Kuspriyanto, dan Akhyal Muhazar.

Pada kesempatan itu, Pimpinan Sidang Pleno, Mahfullah Daulay, memberikan waktu hingga tujuh hari ke depan kepada Tim Formatur, agar menyusun struktur pengurus KONI Kota Binjai masa bakti 2016-2020.

"Atas terbentuknya tim formatur ini, kami berharap pengurus KONI Kota Binjai masa bakti 2016-2020, diisi orang yang berkualitas dan memiliki komitmen dalam meningkatkan prestasi olahraga Kota Binjai," serunya.[rgu]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Olahraga