Gubsu HT Erry Nuradi berharap organisasi kemasyarakatan (ormas) berjuluk Laskar Merah Putih Sumatera Utara bisa menjadi contoh bagi organisasi-organisasi lainnya dalam menjalankan organisasi sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku, seperti tidak mendirikan bangunan kanrtor organisasi di atas saluran drainase/parit.
Hal tersebut disampaikan Gubsu saat menerima silaturrahmi Pengurus Laskar Merah Putih Sumut yang diketuai Darwin H Lubis, Selasa (13/12) di ruang kerja Gubsu Jl P. Diponegoro No. 30 Medan. Gubsu pada kesempatan itu Gubsu didampingi Plt Ka Kesbanglinmas Provsu Zulkifli Taufik, Staf Ahli Gubsu Asren Nasution dan Kadispora Provsu Baharuddin Siagian.
"Diharapkan Laskar Merah Putih dapat menjaga daerahnya, jadikanlah daerah menjadi rumah, dengan menjaganya. Lebih humanis, bukan menjadi organisasi yang ditakuti masyarakat. Bahu-bahu bersama masyarakat untuk Provinsi Sumatera Utara yang lebih paten," kata Gubsu.
Gubsu juga mengharapkan Laskar Merah Putih ikut memberikan hal-hal yang positif bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, seperti pemberantasan narkoba.
"Dimulai dari intern organisasi untuk mensosialisasikan tentang bahaya narkoba, dan akhirnya mendapat dukungan dari semua pihak untuk membuat Sumatera Utara untuk memeranginya," ujar Gubsu.
Sementara Ketua Laskar Merah Putih Sumut Darwin H Lubis pada kesempatan itu mengatakan, selain silaturahmi kepada Gubsu kedatangan para pengurus Laskar Merah Putih juga ingin melaporkan bahwa organisasi tersebut akan mengadakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) pada bulan Januari 2017 mendatang.
"Kami tidak bisa berpanjang lebar. Karena jadwal pak Gubernur yang begitu padat. Diharapkan arahan dari Bapak Gubsu untuk keberadaan organisasi ini lebih baik kedepannya," kata Darwin dihadapan Gubsu.
Menanggapi perihal Rakerda Ormas Laskar Merah Putih, Gubsu HT Erry Nuradi menyambut baik dan berharap Ormas Laskar Merah Putih tetap menjalankan Rakerda tersebut sesuai dengan aturan organisasi.
"Keberadaan organisasi harus sesuai dengan aturan dan kapasitas anggotanya terus ditingkatkan. Dengan silaturahmi banyak informasi yang kita terima dan merupakan berkah bagi kita semua," demikian Gubsu.[sfj]
KOMENTAR ANDA