Presiden Joko Widodo pagi ini pukul 07.45 WIB (Jumat, 9/12), bertolak menuju Sigli, Kabupaten Pidie Jaya dengan menggunakan Helikopter Super Puma TNI AU dari Banda Aceh. Presiden tiba di Banda Aceh Kamis petang kemarin.
Di Sigli, Presiden Jokowi direncanakan akan berkunjung Rumah Sakit Sigli untuk menjenguk korban gempa berkuatan 6,4 SR yang mengguncang kawasan tersebut pada Rabu pagi.
Selain itu, Presiden juga akan meninjau sejumlah lokasi terdampak gempa antara lain Masjid Atta Karuf dan Pondok Pesantren Mudi Mesra Bireun.
Di lokasi yang dijadikan tempat pengungsian tersebut, Presiden akan mengunjungi para pengungsi dan memberikan sejumlah bantuan.
Turut serta mendampingi Presiden Jokowi antara lain Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Polisi Republik Indonesia Tito Karnavian, dan Plt. Gubernur Aceh Soedarmo. [zul]
KOMENTAR ANDA