post image
KOMENTAR
Sebanyak 1.125 lembar surat tilang dikeluarkan oleh pihak Satlantas Polres Binjai selama pelaksanaan operasi Zebra Toba 2016. Hal ini disampaikan Kapolres Binjai AKBP Rendra M Salipu dalam rilis akhir pelaksanaan operasi yang berlangsung serentak dalam kurun waktu 16 hingga 29 November 2016.

Adapun barang bukti yang berhasil diamankan Satlantas Polres Binjai adalah SIM sebanyak 149, STNK 596, dan kendaraan bermotor sebanyak 166, yang nantinya di wajibkan untuk membayar denda tilang.

Sedangkan kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang terjadi selama di gelarnya operasi Zebra Toba 2016 sebanyak 3 kasus, dengan rincian meninggal dunia 2 orang, luka berat 1 orang, dan luka ringan 1 orang, dan kerugian material sebesar 3.100.000.

"Alhamdulillah, kita patut bersyukur, karena angka hasil operasi zebra Toba 2016 yang di gelar Satlantas Polres Binjai menunjukan penurunan, artinya jumlah pelanggaran berkurang. Hal ini setidaknya dapat menjadi salah satu indikator bahwa telah meningkatnya kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas," katanya.

Diketahui pihak kepolisian di jajaran Polda Sumatera Utara menggelar Operasi Zebra Toba 2016 secara serentak. Tidak hanya kelengkapan SIM dan STNK saja, polisi juga akan menindak kendaraan bermotor yang menunggak atau telat bayar pajak. Selain itu pengendara juga harus mengenakan helm standart SNI bagi pengendara roda 2, sementara untuk pengendara roda 4 wajib menggunakan safety belt.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel