post image
KOMENTAR
Memeriahkan Hari kesehatan nasional (HKN) ke-52 kota Binjai tahun 2016, acara jalan santai sehat yang di mulai pukul 07.30 WIB, di buka langsung oleh Gubernur Sumatera Utara H T Erry Nuradi, Jum'at (18/11) pagi.

Bertempat di lapangan merdeka Binjai, hari kesehatan nasional ke-52 Mengusung tema "Indonesia cinta sehat" ribuan warga kota Binjai bersama walikota Binjai, serta seluruh FKPD beserta jajarannya, ikut meramaikan acara jalan santai sehat tersebut.

Lucky Draw dengan hadiah utama sepeda motor, serta hiburan lainnya, juga menjadi penyemangat bagi masyarakat kota Binjai mengikuti jalan santai sehat ini.

Dalam acara tersebut, Gubernur Sumatera Utara H T Erry Nuradi mengajak seluruh lapisan masyarakat, khususnya kota Binjai, untuk menerapkan pola hidup sehat di kehidupan sehari hari.

"Selalu jaga kebersihan agar hidup kita menjadi sehat. Jangan lupa cuci tangan sebelum makan, karena kalau Masyarakat sehat maka Indonesia akan kuat," seru Gubernur Sumut sembari di sambut tepuk tangan oleh para hadirin.

Dalam kesempatan itu Gubernur Sumut H T Hery Nuradi bersama Walikota Binjai, HM Idaham SH berkesempatan menyerahkan tiga unit mobil ambulans yang diperuntukkan bagi Puskesmas, sebagai bentuk komitmen Pemko Binjai dalam peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Keharmonisan kedua pejabat daerah itu dilanjutkan dengan memberikan penghargaan kepada Lansia yang berusia lebih kurang 75 tahun dengan menyerahkan bingkisan sebagai bentuk penghargaan.

Dalam sambutannya Gubernur Sumut T. Hery Nuradi memberikan aprisiasi kepada Pemko Binjai yang telah menggagas gerak jalan sehat yang diikuti lebih dari 5000 peserta karena kesehatan merupakan aset yang sangat berharga.

H T Erry Nuradi berharap kegiatan hidup sehat ini dilakukan secara berkesinambungan dan menjadi budaya dalam kehidupan sehari-hari.[rgu]

Inovasi Pemutus Rantai Penularan Tuberculosis Paru Melalui Wadah Berisi Lisol Terintergrasi Startegi Derectly Observed Treatment Shourtcourse (DOTS)

Sebelumnya

Cegah Stunting Melalui Pemberdayaan Masyarakat

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Kesehatan