post image
KOMENTAR
Lagi-lagi Kampung Kuliner, yang beralamat di Jalan Soekarno Hatta, kelurahan Tanah Tinggi, Binjai Timur, memunculkan ide-ide yang kreatif dan membantu program pemerintah kota.

Sebagai pusat jajanan dan tongkrongan yang santai bagi warga Binjai dan sekitarnya, Kampung Kuliner tidak henti hentinya berinovasi, demi memuaskan konsumennya.

Kali ini, lewat tagline nya yang banyak diunggah di media sosial, Kampung Kuliner Binjai menyediakan nasi kriting secara gratis, bagi warga yang mengerjakan sholat Jumat di Mesjid Agung Binjai.

Ahmadi, selaku Founder Arabika Rooftop Kampung Kuliner Lantai II, saat dikonfirmasi MedanBagus.com, Selasa (25/10) sore mengatakan, tujuan dibuatnya acara tersebut, demi mendukung program Pemerintah kota (Pemko) Binjai.

"Seperti kita ketahui, Pemko Binjai mencanangkan "Binjai Jumat Barokah", untuk itu Kampung Kuliner yang berdekatan dengan Mesjid Agung Binjai, sangat cocok untuk mendukung program tersebut," papar Ahmadi.

"Untuk mendapatkan nasi kriting secara gratis bagi warga yang mengerjakan Sholat Jumat di Mesjid Agung Binjai, caranya cukup mudah. Cukup dengan memesan jus apa saja di Arabika Rooftop Kampung Kuliner Lantai II, pada hari Jumat, dari pukul 13.00 sampai pukul 14.30 wib, maka kami akan memberikan Nasi Keriting itu," tambahnya.

Ditambahkan Ahmadi, nasi keriting gratis yang yang disediakan bagi warga yang mengerjakan Sholat Jumat di Mesjid Agung Binjai, akan dimulai pada hari Jumat besok, tepatnya dimulai dari tanggal 28 Oktober, dan berlangsung selama tiga minggu setiap hari Jumat.

Sementara itu, menu yang disediakan untuk nasi keriting gratis bagi warga Binjai terdiri dari nasi, mie, kerupuk, sambal ikan asin, dan sayur lalap.

"Pesan saja langsung kepada waiter kami, lalu bilang baru selesai sholat jumat di mesjid agung, Selain itu untun memotivasi seluruh masyarakat, agar kita semua mendapat keberkahan, terutama di hari jum'at," ucapnya.

"Nasi keriting merupakan menu baru yang disajikan Arabika Rooftop Kampung Kuliner Lantai II," tambahnya.

Ahmadi juga berharap, program Pemko Binjai yang bertema "Binjai Jum'at Barokah" dapat berjalan lancar. [hta]

Bank Sumut Kembalikan Fitrah Pembangunan, Kembangkan Potensi yang Belum Tergali

Sebelumnya

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ragam