Ratusan warga yang bermukim di sepanjang pinggiran rel kereta api di Kota Medan melakukan aksi unjuk rasa ke Gedung DPRD Sumatera Utara, Jalan Imam Bonjol Medan, Kamis (15/9). Pengunjuk rasa yang menamakan diri Forum Komunitas Masyarakat Pinggir rel (FK MPR) ini mendesak pemerintah agar bertanggung jawab terhadap relokasi mereka dari pemukiman yang ada saat ini.
Diketahui pemukiman mereka akan segera digusur seiring pembangunan rel kereta api ganda oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI).
"Batalan penggusuran daerah sepanjang rel oleh PT KAI ranpa adanya relokasi untuk tempat tinggal layak dan manusiawi," teriak mereka.
Aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh ratusan warga yang terdiri dari para orang tua dan anak-anak ini berjalan dengan tertib. Namun demikian, ruas Jalan Imam Bonjol terpaksa ditutup karena banyaknya massa aksi yang melakukan aksi duduk dibadan jalan.[rgu]
KOMENTAR ANDA