MBC. PDI Perjuangan gerah wajah Presiden Joko Widodo mewarnai nyaris seluruh spanduk kampanye Pilkada milik Partai Golkar.
"Ya nggak bolehlah, Presiden itu kan milik seluruh bangsa," tegas politisi PDIP, Masinton Pasaribu ketika ditemui di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (14/9).
Jokowi sebagai presiden berdiri di atas semua kelompok maupun partai. Apalagi, menurut Masinton, PDIP yang notabene partai Jokowi tidak berbuat sejauh itu.
"Nggak usah genit-genitlah. PDI Perjuangan aja nggak genit. Padahal itu jelas-jelas kader PDI Perjuangan. Kita menghargai posisi presiden sebagai kepala negara dan sebagai kepala pemerintahan," ketusnya.
Dia pun meminta partai-partai lain tidak ikut-ikutan mendegradasi atau mendown-grade posisi presiden.
"Jangan kayak eforia mendukung. Itukan karena efouria mendukung, karena baru-baru mendukung. Jadi pendukung yang baik aja. Jangan norak," tukasnya.[hta/rmol]
KOMENTAR ANDA