Menjelang acara meet And greet Selebgram asal Binjai, Arief Muhammad alias Mak Beti, Arabika Rooftop, Lantai II Kampung Kuliner Binjai, selaku panitia acara terus melakukan persiapan.
Hal itu diungkapkan oleh Owner Arabika rooftop, Ahmadi, saat di temui medanbagus.com di kampung Kuliner Binjai, Sabtu (10/9), sekira pukul 13.15 WIB.
"Sampai sekarang (pukul 13.15 WIB), persiapan kita sudah hampir 90 persen, pihak keamanan dari Polsek Binjai timur insyaAllah juga ikut membantu," papar Ahmadi.
Sementara itu, kursi kursi sudah terlihat tersusun rapi di lantai II Arabika Rooftop.
"Untuk tamu yang di atas, bisa langsung bertemu dengan Arief Muhammad sedari awal acara, karena kita hanya menyiapkan 100 kursi untuk di lantai II ini," ungkapnya.
Untuk bisa duduk di lantai II Arabika rooftop, Betizen (sebutan untuk fans Arief Muhammad), tidak dipungut biaya, hanya saja fans Arif Muhammad harus memberikan deposit sebesar Rp 50 ribu yang digunakan sebagai jaminan kedatangan, dan akan dikembalikan seutuhnya pada saat selesai acara meet and greet.
Begitupun, untuk fans Arief Muhammad yang tidak mendapat kursi di lantai II, tetap disediakan tempat di lantai I kampung Kuliner, dan tanpa dipungut biaya apapun.
"Pada saat acara meet and greet, Arief Muhammad akan berbicara bagaimana awal mulanya dia membuat video, bagaimana memanfaatkan sosial media agar bisa menghasilkan materi, serta session tanya jawab dan session foto bareng fans," ucap Ahmadi.
Acara meet And greet yang akan digelar hari ini, Sabtu (10/9) sekira pukul 16.00 WIB, juga akan terus berlanjut hingga malam harinya.
"Kita mulai acara pukul empat sore, setelah itu pada pukul setengah enam sore, arif Muhammad akan menyapa 'Betizen' yang ada di lantai l, dan dilanjutkan dengan exclusive Dinner bersama Arif," tambah Ahmadi.
Ditempat yang sama Betizen asal Binjai yang bernama Dian, merasa senang dapat bertemu Arief Muhammad di Arabika Rooftop lantai II Kampung Kuliner.
"Aku sudah dari jam duabelas disini untuk nunggu Arief, Arief itu asli orang Binjai yang bekerja di luar negeri dan sangat kreatif, saya sangat ngefans dengannya, bahkan saya mau dijadikan istri Arief kalau dia mau," ungkap Dian sembari tertawa.
Acara meet and great bersama Arief Muhammad, merupakan bagian rangkaian acara ulang tahun Kampung Kuliner yang pertama. [hta]
KOMENTAR ANDA