Sebanyak 238 pesepeda dari 19 negara akan ikut ambil bagian dalam kegiatan tour wisata bersepeda "Toba Granfondo 2016" yang digelar besok, Sabtu (20/8). Para pesepeda tersebut akan menempuh rute Medan-Simalem Resort (Kabupaten Karo) dan akan dilanjutkan dengan rute Simalem Resort-Parapat (Simalungun).
Tour Manager Toba Granfondo, Ricky Malaka mengatakan dua rute tersebut memiliki jarak tempuh mencapai 200 kilometer. Seluruh peserta akan melaluinya dalam dua hari berturut-turut.
"Rute pertama Medan-Simalem Resort akan dilalui besok (Sabtu, 20/8) dan keesokan harinya lanjut dengan rute Simalem Resort-Parapat," katanya dalam keterangan pers, Jumat (19/8).
Toba Granfondo menurut Ricky merupakan kegiatan yang mereka lakukan untuk tujuan wisata. Dimana melalui kegiatan ini mereka ingin memperkenalkan Danau Toba sebagai salah satu destinasi unggulan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.
"Tujuan utamanya ini adalah wisata, namun dikemas dalam bentuk wisata olah raga dalam hal ini bersepeda," ujarnya.
Sementara itu Chief Commisiar Toba Granfondo 2016, Puspita Mustika mengatakan meski kegiatan ini bukan sebuah balapan, namun rute yang ditempuh masuk dalam kategori tanjakan level 4 yang dikenal dengan istilah Horst Categorie (HC) dalam dunia balap sepeda. Selaku pengatur rute lintasan dan tour, ia mengatakan kecepatan para pesepeda juga akan diatur sedemikan rupa sehingga perjalanan para pesepeda akan berlangsung dengan tidak menghilangkan sisi kesenangan (fun) berwisata.
"Kalau dari sisi rute, ini sudah masuk Horst Categorie (HC). Karena ini bukan ajang balapan maka kecepatan juga mungkin hanya berkisat 25 hingga 30 km/jam," ungkapnya.
Pelepasan para pesepeda ini akan dilakukan dari depan Kantor Gubernur Sumatera Utara di Jalan Diponegoro pada pukul 07.00 WIB. Para peserta sebagian besar berasal dari Singapura, Malaysia, Australia dan juga Kanada.[rgu]
KOMENTAR ANDA