China meluncurkan sebuah satelit baru yang akan difungsikan untuk membantu melindungi kepentingan maritim negeri tirai bambu tersebut.
Begitu kabar yang dimuat di surat kabar resmi China Daily, seperti dikutip Reuters pada Kamis (11/8).
Satelit yang dinamakan Gaofen 3 itu diluncurkan kemarin (Rabu, 10/8). Satelit tersebut, menurut keterangan dari Badan Administrasi Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Industri untuk Pertahanan Nasional China, memiliki sistem radar yang dapat menangkap gambar dari luar angkasa serta beroperasi di segala cuaca.
"Satelit itu akan memainkan peran penting dalam memantau lingkungan laut, pulau-pulau dan karang, dan kapal dan rig minyak," kata China Daily, mengutip pemimpin proyek Xu Fuxiang.
"Satelit seperti Gaofen 3 akan sangat berguna dalam melindungi hak-hak maritim negara dan kepentingan," tambahnya.
China diketahui mengklaim sebagian besar wilayah di Laut China Selatan yang juga diklaim oleh sejumlah negara lainnya di kawasan Asia. [hta/rmol]
KOMENTAR ANDA