Harga ikan serta komoditas laut lainnya di pasar pagi kebun lada, jalan perintis kemerdekaan Binjai, hari ini kembali berangsur normal, setelah sepekan sebelumnya mengalami lonjakan.
Pantauan Medanbagus.Com, Rabu (27/7), harga ikan di pasar pagi Kebun Lada Binjai, mengalami penurunan rata rata Rp 5.000 per kilogram di banding sepekan kemarin, di karenakan cuaca yang tidak menentu.
Ikan dencis misalnya, sepekan yang lalu harganya 30 ribu, kini 25 ribu.
Ikan tongkol yang sebelumnya Rp. 35 ribu, kini Rp. 25 ribu.
Ikan gembung kuring sebelumnya Rp. 40 ribu, kini menjadi Rp. 35 ribu.
Dencis dungun sebelumnya tembus Rp. 28 ribu, kini menjadi Rp. 22 ribu.
Kerang kupas sebelumnya sempt mencapai Rp. 35 ribu, kini menjadi Rp. 30 ribu.
Sementara itu untuk komoditas ikan air tawar, seperti ikan lele, harganya masih standar, berkisar 18 ribu perkilogramnya.
Salah seorang pedagang ikan di pasar pagi Kebun Lada Binjai, Sofyan, merasa bersyukur karena harga ikan kembali normal.
"Alhamdulillah harga ikan kembali normal, dengan normalnya harga ikan, berarti banyak pembeli, dan masyarakat ikut senang karena bisa menikmati makan dengan lauk ikan disebabkan harganya terjangkau," bebernya.
Senada dengan penjual ikan, Dewi, salah seorang pembeli yang hampir setiap hari membeli ikan di pasar pagi kebun lada untuk lauk makan sekeluarga, bersyukur dengan kembali normalnya harga ikan.
"Saya sebagai pembeli ikan, pasti sangat berharap harga ikan terjangkau, apalagi kami sekeluarga selalu mengkonsumsi ikan laut sebagai lauk makan kami, semoga harga ikan Laut akan terus normal," harapnya. [hta]
KOMENTAR ANDA