Pemerintah kota Medan langsung memantau kondisi gedung Pasar Aksara dan Ramayana pasca terjadinya kebakaran. Menurut pantauan Pemerintah kota Medan, gedung yang telah terbakar tersebut tidak dapat lagi diselamatkan (direnovasi).
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Walikota Medan, Dzulmi Eldin kepada awak media saat meninjau langsung tempat kejadian, Rabu (13/7).
"Saya sudah cek dengan Kadis Perumahan dan Pemukiman, gedung tidak bisa lagi direnovasi," katanya.
Eldin menjelaskan, terlalu berbahaya jika gedung tersebut hanya direnovasi. Pasalnya, sekeliling gedung sudah mengalami keretakan.
"Bangunan sudah retak semua. Gedung yang terbakar lebih dari 10 jam sudah tidak bisa direnovasi lagi, terlalu berbahaya," jelasnya.
Dengan kenyaataan tersebut, Eldin berujar akan terus berupaya berkoordinasi dengan setiap pihak yang terkait perihal pemugaran kembali Pasar Aksara.
"Kita akan kordinasikan kepada pengembangnya baik pada pasar maupun pengusaha bagaimana bentuk upaya pembangunan Pasar Aksara nantinya," pungkas Eldin. [sfj]
KOMENTAR ANDA