post image
KOMENTAR
Tokoh masyarakat Kota Medan yang juga Asisten Manager Tim Sepakbola PWI Sumut untuk Pekan Olah Raga Wartawan Nasional (Porwanas), Hendra DS menyumbangkan tas olah raga untuk seluruh anggota tim Sepakbola PWI Sumut. Penyerahan dilakukan disela latihan rutin yang digelar oleh Tim Sepakbola PWI Sumut di Lapangan Stadion Kebun Bunga, Medan, Rabu (13/7).

Secara simbolis, tas olah raga tersebut diserahkan oleh Hendra DS dan diterima oleh Kapten Tim Sepakbola PWI Sumut Halomoan Samosir disaksikan seluruh anggota tim dan Pelatih Marzuki Harahap, Asisten Pelatih M Noor dan bagian perlengkapan Erwinsyah Putra.

"Ini merupakan bentuk dukungan saya untuk tim sepakbola Sumut yang akan berlaga di Porwanas Bandung akhir Juli 2016 ini. Semoga bermanfaat dan saya berharap tim ini bisa menorehkan prestasi disana," katanya.

Sementara itu, Kapten Tim Sepakbola PWI Sumut Halomoan Samosir mengaku sangat mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh tokoh masyarakat Kota Medan yang juga pemilik Klub SSB Patriot tersebut. Dukungan terhadap tim menurutnya sangat dibutuhkan untuk menumbuhkan semangat dan juga memotivasi tim untuk menorehkan prestasi dalam kancah olah raga wartawan bertaraf nasional tersebut.

"Dukungan seperti ini akan memompa semangat tim untuk melakukan yang terbaik. Kita harus berterima kasih kepada sosok-sosok yang peduli terhadap tim ini," ujarnya.

Diketahui, Tim Sepakbola PWI Sumut akan berlaga dalam ajang Porwanas yang akan digelar di Bandung mulai 25 -30 Juli 2016 mendatang. Tim Sepakbola menjadi salah satu andalan kontingen PWI Sumut yang akan berlaga di Jawa Barat tersebut. Pelatih tim, Marzuki Harahap mengatakan sejauh ini persiapan tim sudah semakin matang mengingat latihan rutin sudah mulai digelar sejak 4 bulan lalu.

"Secara teknsi persiapan tim sudah matang, dan saya optimis dengan kerja keras pemain dan dukungan masyarakat Sumatera Utara maka target masuk Final akan tercapai," ungkapnya.

Kontingen PWI Sumut akan bertolak ke Bandung pada 25 Juli 2016 mendatang.

Berikut susunan pemain Tim Sepakbola PWI Sumut yang akan berlaga di Porwanas Bandung 2016.

Manager: Drs Azzam Nasution, MAP
Asisten Manager: Hendra DS

Pelatih: Marzuki Harahap
Asisten Pelatih: M Noor
Bagian Perlengkapan: Erwinsyah Putra

Kiper: Austin Tumengkol, M Sejari
Pemain: Halomoan Samosir, Jonris Purba, Deva Armaya, Budi Zulkifli, Mangampu Sormin, Satriadi, Ariadi, Septianda Perdana, David Swayana, Guntur Adisukma, Nur Karim Nehe, M Syamsir, Said Harahap dan Waristo.[rgu]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Olahraga