post image
KOMENTAR
Pelayanan penukaran uang 'pecah' yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia perwakilan Sumatera Utara bekerja sama dengan 11 Bank negeri dan swasta mendapatkan tanggapan yang sangat antusias dari warga Medan dan sekitarnya.

Pelayanan penukaran uang 'pecah' yang menggunakan mobil bank di Lapangan Benteng tersebut telah dimulai sejak 15 hari yang lalu, yaitu pada Senin (13/6). Selama membuka pelayanan mobil bank yang dapat menukarkan uang 'pecah' tersebut, terdata setidaknya 6000 orang yang telah melakukan transaksinya.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kasir Bank Indonesia wilayah Sumut, T. Faisal kepada MedanBagu.com, Selasa (28/6).

"Sejak dibuka pada tanggal 13 lalu, sudah lebih dari 6000 orang yang melakukan transaksi penukaran uang," katanya.

Faisal juga mengatakan bahwa transaksi yang terjadi sejak (13/6) lalu bernominal lebih dari 2 Milyar.

"Untuk nominalnya sampai hari ini di Lapangan Benteng saja mencapai 2 Milyar lebih," ujarnya.

Bagi warga Medan yang belum sempat menukarkan uangnya masih memiliki kesempatan hingga Jumat (1/7). Mobil Bank penukar uang tersebut beroperasi dari Pukul 09.00-13.00 WIB.  [sfj]   

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi