post image
KOMENTAR
Komisi Pemberantasan korupsi (KPK) kembali melanjutkan pemeriksaan atas kasus dugaan suap DPRD Sumatera Utara. Hari ini (Jumat 24/6) merupakan hari kelima KPK menggarap saksi-saksi untuk 7 orang tersangka baru dalam kasus tersebut.

Data yang diperoleh dari KPK, hari ini jumlah saksi yang diperiksa sebanyak 28 orang dari kalangan PNS seperti Sekretaris Dewan, Staff Fraksi, dan para tenaga ahli yang berasal dari kalangan akademisi.

Berikut nama-nama 28 saksi yang diperiksa tersebut

1. Sumarno (Staf Fraksi Golkar)
2. Imran Hernadi (Staf DPRD Sumut)
3. Erma Lestari (Honorer DPRD Sumut)
4. Isno Miyandari (PNS Staff Fraksi Demokrat)
5. Martina Marudur Sinaga (PNS Staf Gerindra)
6. Yusrizal (Mantan Supir Indra Alamsyah)
7. Sabil (Supir Aripay Tambunan)
8. Jubel (Staf PKB)
9. Siti Nurahmi Nasution (Tim Ahli/Dosen)
10. Kariono (Dosen FISIP USU)
11. Budi Agustono (Dosen FIB USU)
12. Joharis Lubis (Dosen Unimed)
13. Ahmad Feri Tanjung (Dosen Kopertis)
14. Fadjar Arifianto (PNS Pemprovsu)
15. Nurjannah Siregar (Staf DPRD Sumut)
16. Siti Arofah Hasibuan (Staf DPRD Sumut)
17. Rury Kurniawan (Staf DPRD Sumut)
18. Fajar (Staf Honorer Fraksi Gerindra)
19. Nisa (Staf Honorer Fraksi Gerindra)
20. Helmi (Ajudan Parlinsyah Harahap)
21. Muhammad Alinafiah (Bendaraha Sekretariat DPRD Sumut)
22. Randiman Tariga (Sekretaris Dewan DPRD Sumut)
23. Shohibul Anshor Siregar (Staff Ahli/Dosen UMSU)
24. Abdul Rahim Siregar (Tenaga Ahli)
25. Arif (Tenaga Ahli/Dosen USU)
26. Agus Suriadi (Tenaga Ahli/Dosen USU)
27. Tulus Natanael Pasaribu (Staf Fraksi PDI Perjuangan)
28. Fahrizal Dalimunthe (Staf Indra Alamsyah)

Para saksi ini diperiksa untuk 7 orang tersangka baru yang ditetapkan oleh KPK dalam kasus dugaan suap tersebut yakni M Affan, Budiman Nadapdap, Zulkifli Effendi Siregar, Guntur Manurung, Zulkifli Husein, Bustami HS dan Parluhutan Siregar.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel