Komisi I DPR tegas menolak pemotongan anggaran untuk Kementerian Pertahanan dan TNI.
Anggota Komisi I DPR RI, Hidayat Nur Wahid mengingatkan, permasalahan di wilayah perbatasan masih sangat komplek dan terus bertambah.
Belum lama ini, seperti diberitakan, Kementerian Luar Negeri Tiongkok melayangkan protes keras ke Indonesia atas insiden penangkapan nelayan mereka di Laut Cina Selatan. Tiongkok mengklaim TNI Angkatan Laut telah melukai seorang nelayan mereka.
"Tantangan-tantangan keamanan di Indonesia bukan semakin berkurang, bukan semakin menyurut, tapi juga semakin banyak," tegas Hidayat di Jakarta, Rabu (22/6).
"Tantangan keamanan di Laut China Selatan, tantangan keamanan perompak atau penyandera di Filipina, belum lagi tadi, masalah-masalah yang lama pun muncul kembali," lanjutnya.
Mantan ketua MPR itu menambahkan, dalam waktu dekat Komisi I akan menggelar rapat bersama Kemenhan, Panglima TNI, dan juga Kementerian Keuangan.
"Saya kira dalam dua tiga hari ke depan akan ada rapat lagi dengan Komisi I dalam rangka penguatan pertahanan dan keamanan kita dan kalau perlu intelejen kita," pungkasnya.[hta/rmol]
KOMENTAR ANDA