Komisi III DPR terlebih dahulu akan meminta pandangan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dan Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) sebelum uji kelayakan dan kepatutan calon tunggal Kapolri Komjen Pol Tito Karnavian.
Rapat Komisi III bersama PPATK dan Kompolnas akan digelar petang ini.
"Setelah sore, setelah Komisi III rapat dengan Kapolri dan MenkumHAM," terang anggota Komisi III DPR, Masinton Pasaribu kepada wartawan, Selasa (21/6).
Dalam pertemuan dengan PPATK dan Kompolnas nanti, beber Masinton, Komisi III bermaksud menanyakan transaksi keuangan Tito.
"Kompolnas berkaitan dengan kinerja, karena Kompolnas mengawasi kinerja," lanjutnya.[rgu/rmol]
KOMENTAR ANDA