Bulan puasa memberikan berkah langsung kepada pedagang timun suri. Buah musiman ini laku keras setiap kali bulan ramadhan datang.
Di Tandem Hilir Binjai, para pedagang timun suri musiman biasanya menjajakan dagangannya di sepanjang jalan Tengku Amir Hamzah Binjai.
Dengan cara berjejer di sepanjang pinggir jalan raya, para pedagang ini tampak ramah dan antusias melayani para pembeli yang ingin menikmati kesegaran timun suri ini.
Rini, salah seorang penjual timun suri yang berada di pinggiran jalan Tengku Amir Hamzah Binjai, mengutarakan kalau jualan timun suri hanya bulan puasa saja.
"Kami jualan timun suri ini biasanya hanya bulan puasa aja, biasanya kami jual dari harga Rp. 5000 sampai Rp. 20.000, tergantung besar kecil buahnya," ungkap Rini.
Dikatakan Rini, bahwa salah satu manfaat timun suri ialah menghilangkan sariawan.
"Manfaat dari timun suri ini untuk mengatasi sariawan, juga bagus untuk lambung, biasanya buah ini sering di campur dengan es saat menjelang berbuka puasa," sambungnya.
Timun suri hanya bisa di minum dengan es atau menu berbuka puasa, disebabkan timun suri tersebut tidak bisa di jadikan sayur. [hta]
KOMENTAR ANDA