Prajurit TNI AD kembali menemukan ladang ganja di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara. Ladang ganja yang diperkirakan memiliki luas sekitar 60,7 hektar tersebut ditemukan pada dua wilayah berbeda yakni di wilayah Gunung Tor Sihite dan Tor Antarsa.
Kapenrem 023/KS, Kapten Inf AK Siregar mengatakan penemuan ladang ganja ini terjadi saat mereka menggelar latihan patroli keamanan.
"Ladang ganja ini mulanya ditemukan saat prajurit menggelar latihan pada pekan lalu," katanya, Kamis (2/6).
Untuk menindaklanjuti temuan tersebut, pihak TNI AD menurut AK Siregar sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian. Mereka menyerahkan penanganan kasus termasuk mencari pemilik ladang ganja tersebut kepada pihak kepolisian setempat.[rgu]
KOMENTAR ANDA