Dalam rangka Persiapan menyambut pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Pesisir Selatan, Batuud Koramil 06/ Bayang Pelda Ngatmun dan Babinsa Koptu Mulyadi mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama melaksanakan Gotong Royong pembersihan lapangan, perbaikan jalan yang rusak dan pembersihan parit di sekitar lapangan Balai Pemuda di Kecamatan Bayang Utara.
Dalam kesempatan gotong royong kali ini Camat Bayang Utara, anggota Koramil 06/Bayang, Apararat Pemerintah dan Masyarakat Kecamatan Bayang Utara secara bersama-sama melaksanakan pembersihan parit, pembersihan tumpukan sampah dan perbaikan jalan serta pengerasan jalan yang rusak.
Selanjutnya Batuud Koramil 06/Bayang Pelda Ngatmun mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah berantusias dalam kegiatan gotong royong kali ini.
"Saya juga mengajak kepada seluruh masyarakat agar ikut mensukseskan pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Pesisir Selatan yang akan di adakan di Kecamatan Bayang Utara ini," ujarnya.[rgu]
KOMENTAR ANDA