post image
KOMENTAR
Menyikapi limpahan aksi yang dilakukan kader HMI seluruh Indonesia untuk mengkritik Saut Situmorang, Ketua KAHMI Medan, Hasyim Purba menghimbau kepada seluruh kader HMI untuk berlaku sopan, cerdas dan tidak merusak. Hal tersebut disampaikannya kepada MedanBagus.Com, Rabu (11/5).

"Aksi yang dilakukan oleh seluruh kader HMI maupun KAHMI harusnya selalu sopan, cerdas dan tidak merusak," kata Hasyim Purba.

Hasyim Purba menjelaskan hal tersebut perlu diperhatikan oleh keluarga besar HMI karena disinyalir adanya pihak tertentu yang akan mencemari aksi HMI untuk melemahkan HMI itu sendiri.

"Kita harus waspadai indikasi adanya pihak tertentu yang menunggangi aksi untuk melemahkan HMI. Kita harus hati-hati dan menjalankan prosedur secara benar," jelasnya.

Terkait aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh PB HMI di gedung KPK yang berakhir dengan ricuh, Hasyim Purba mengatakan hal tersebut tidak sepenuhnya kesalahan dari massa aksi.

"Untuk aksi PB HMI (9/5) kemarin yang berakhir ricuh, tidak sepenuhnya merupakan kesalahan massa HMI. Kita tidak bisa memandangnya dari satu sisi saja. Kericuhan terjadi pasti karena pihak KPK melakukan defensifitas. Kalau saja KPK saat itu responsif, pasti tidak akan terjadi kericuhan," demikian Hasyim Purba. [hta]



PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa