post image
KOMENTAR
Sebanyak 140 orang calon security yang akan dipekerjakan di Perusahaan Listrik Negara (PLN), Selasa malam (19/4), melakukan aksi demo di PT Pelangi Berkah Berjaya, tepatnya di Simpang Kwala Begumit, Langkat.

Aksi mereka ini dikarenakan selama 7 bulan terakhir ini, mereka dijanjikan oleh PT Pelangi Berkah Berjaya untuk di pekerjakan di perusahaan listrik negara, namun belum terealisasi.

Karena aksi mereka tidak ditanggapi oleh pihak perusahaan, akhirnya mereka beramai ramai mendatangi Polres Binjai, guna mencarikan jalan keluarnya.

Menurut pengakuan salah seorang pengunjuk rasa yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, Sebelumnya para calon security tersebut telah di latih oleh seorang oknum dari Yonif Raider/100, selama 14 hari.

"Pada waktu itu kami para calon security di berikan pelatihan selama 14 hari, dengan dasar latihan security oleh salah satu anggota Raider, tapi setelah kami menjalani pelatihan, kami belum juga di pekerjakan, dan kami sudah menunggu selama 7 bulan", tukasnya.

"Kami semuanya ada sekitar 400 orang yang janjinya mau dipekerjakan, tapi sekarang cuma 140 orang aja yang ikut demo, karena sebagian teman teman kami rumahnya jauh dan di luar kota", sambungnya.

Sementara itu, menurut salah seorang pengunjuk rasa lainnya yang juga enggan di sebutkan namanya mengatakan, kalau mereka sudah membayar sejumlah uang kepada perusahaan untuk di terima bekerja.

"Kami bayar bang mau masuk kerja ini, ada yang bayar Rp 1,5 juta sampai Rp 5 juta rupiah, Sabtu kemarin kami sudah mendatangi perusahaan itu  dan menjanjikan kalau Selasa ini uang kami akan di kembalikan, tapi sampai larut malam, tidak ada kejelasan sama sekali, kami minta direktur perusahaan yang bernama Deni Subroto, untuk mengembalikan uang kami", tukasnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Binjai, Bambang Tarigan, saat dikonfirmasi berharap, agar pengunjuk rasa tidak melakukan hal-hal yang bersifat anarkis.

"Mereka kita kumpulkan di Mapolres ini, supaya tidak berbuat anarkis, karena kalau mereka berbuat anarkis, permasalahan akan semakin rumit", demikian Bambang Tarigan. [hta]









Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas