Tak hanya mengamankan perbatasan dan kedaulatan negara, TNI di wilayah Korem 022/Pantai Timur ikut berbakti sosial dengan membangun mesjid bersama warga.
Seperti yang dilaksanakan Babinsa Koramil 04/Labuhan Bilik Kodim 0209/Labuhan Batu ini bersama dengan masyarakat Dusun Sei Cina Desa Sei Rakyat Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhan Batu, bergotong royong menyelesaikan pembangunan Masjid Al Sajjadah.
Masjid dibangun agar kembali dimanfaatkan masyarakat untuk beribadah. Selain dari infrastruktur, aktivitas masjid kembali berjalan seiring dengan bantuan yang masuk untuk meremajakan kembali masjid tersebut.
Kegiatan ini juga merupakan program Kodim maupun Koramil dalam Binter dan pelaksanaan dari Undang-undang RI Nomor 34 Tahun 2004 pasal 7, terutama tugas TNI dalam Operasi Militer Selain Perang.
Selain itu, kegiatan ini diharapkan mampu menyadarkan masyarakat akan pentingnya kemanunggalan TNI dan rakyat serta menumbuhkansuburkan kembali budaya gotong royong sebagai kekuatan yang tangguh dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI.
Danramil 04/Labuhan Bilik Kapten Inf Mahmud Tambunan mengatakan, pengerjaan fisik masjid ini melibatkan masyarakat secara bergotong royong. "Gotong royong adalah budaya bangsa kita yang harus kita lestarikan. Di samping itu, sesuatu pekerjaan yang berat jadi ringan," kata Beliau.
Sementara itu, Kepala Dusun Sei Cina Bpk Jumari menyampaikan ucapan terimakasih terhadap masyarakat setempat yang telah bergotong royong dengan baik. Tidak lupa secara khusus juga menyampaikan terimakasih kepada para Babinsa dari Koramil 04/Labuhan Bilik yang telah membantu pengecoran Masjid yang di bangun di desa itu. [hta]
KOMENTAR ANDA