post image
KOMENTAR
Sejumlah Kapal Perang Asing peserta 'Komodo 2016' sudah tiba di Perairan Teluk Bayur, Padang Sumatera Barat,  satu hari meenjelang Pembukaan 'Komodo 2016' yang  rencananya akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo.

Di antara kapal perang negara sahabat tampak Kapal Perang Bangladesh BNS Somudra Avijan (F 29), Kapal Perang India INS Sumedha (P 58), dan lain-lain.

"Komodo 2016 merupakan kegiatan TNI Angkatan Laut bertaraf internasional yang diselenggarakan selama 5 hari dari tanggal 12 hingga 16 April 2016  di Padang dan Kepulauan Mentawai," jelas Kabid Publikasi dan Dokumentasi MNEK 2016, Kolonel Laut (P) Suradi Agung Slamet kepada Redaksi pagi ini (Senin, 11/4).

Kegiatan Komodo 2016 terdiri dari International Fleet Review (IFR) 2016, 15 th Western Pacific Naval Symposium (WPNS), dan 2nd Multilateral Naval Exercise Komodo atau Latihan Multilateral Naval Exercise Komodo 2016.

"Kegiatan Komodo 2016 diikuti oleh angkatan laut dari 35 negara," demikian  Suradi Agung Slamet.[rgu/rmol]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel