post image
KOMENTAR
Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh bersama petani melakukan panen raya di Desa Liman Benawi, Kecamatan Trimurjo, Lampung Tengah. Kegiatan panen raya ini sekaligus berbarengan pelantikan Ketua DPW Nasdem Lampung, Mustafa.

Bos Media grup itu merasa bangga suasana pelantikan pengurus DPW Lampung berlangsung di tengah sawah. Ini menegaskan bahwa Nasdem juga sahabat kaum petani.

"Perjalanan hidup saya di politik, ini dalam sejarah pertama pelantilan di tengah sawah," ujar Surya Paloh di Lampung Tengah, Minggu (10/4).

Lebih lanjut ia menerangkan, pengukuhan kepengurusan Nadem di tengah sawah memberikan semangat atas penghargaan terhadap kaum tani di Indonesia.

"Kita taruh penghormatan pada kaum tani. Memang keberadaan kaum tani belum sepenuhnya memberikan kebanggaan khususnya pada keluarga sendiri. Status petani belum setara dan dengan profesi lainnya," akuinya.

Untuk itu ke depan kader-kader Nasdem dari kalangan petani yang dikenal dengan caping biru, serta pengurus baru harus menjadikan persoalan petani ini sebagai tantangan.

"Kalau ada lahan mengalami penyusutan, kesulitan petani mendapatkan pupuk, saya yakin dan percaya upaya kerja keras dapat tercapai," tuturnya.

Terlebih upaya ini diperkuat kebijakan pemerintah Jokowi-JK yang menaruh perhatian terhadap petani.

"Persoalan petani ini akan menjadi lebih baik dari waktu ke waktu. Swasembada beras dalam waktu dekat akan kita miliki," ucapnya optimis.[rgu/rmol]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa