post image
KOMENTAR
Kamar Dagang dan Industri (KADIN) dan Bank Artha Graha Internasional menandatangani kerjasama dalam rangka penyaluran pembiayaan untuk mendorong pertumbuhan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan Kredit Usaha Rakyat (KUR).  

Penandatangan tersebut dilakukan dalam acara Munas KADIN yang berlangsung di Hotel Ritz Carlton Mega Kuningan, yang dilakukan oleh Dyah Hindraswarini dan Anas Latief mewakili Direksi Bank Artha Graha Internasional (Selasa, 5/4).

"Melalui kerjasama yang kami jalin dengan KADIN ini, diharapkan dapat mensukseskan program KUR Pemerintah, sekaligus saling mendukung kegiatan yang dilakukan oleh KADIN maupun Bank Artha Graha Internasional  serta mampu menarik minat dan mengembangkan UMKM dan Koperasi di Indonesia," kata Dyah Hindraswarini dalam keterangan kepada redaksi.

Menurut Anas Latief, Bank Artha Graha Internasional saat ini beroperasi dengan didukung oleh 117 jaringan kantor yang tersebar di 22 Provinsi di Indonesia.  

"Bank Arta Graha menyediakan beragam produk dan layanan baik dalam penghimpunan dana maupun penyaluran dana bagi usaha-usaha produktif, yang dapat digunakan oleh masyarakat sesuai kebutuhan pada berbagai segmen dan usia," demikian Anas.[rgu/rmol]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi