post image
KOMENTAR
Saat ini, pemerintah sedang menangani pembebasan 10 anak buah kapal (ABK) asal Indonesia yang dirompak dan disandera di wilayah perairan Filipina dan sekitarnya .

Menurut Wakil Ketua Komisi I DPR, Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin, langkah-langkah pemerintah untuk membebaskan 10 WNI ini sudah sangat tepat.

Antara lain dengan melalui tiga upaya penting. Yaitu dengan melakukan kegiatan diplomasi, membentuk tim negoisisasi dan membentuk tim pembebasan (yang terdiri dari para prajurit TNI)

"Kita berharap ada solusi terbaik," kata TB Hasanuddin  (Rabu, 30/3).

TB Hasanuddin juga berharap agar para pejabat di Indonesia tidak mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang bisa mengganggu langkah-langkah yang sedang dilakukan pemerintah. Sebab, harus dicatat, ada 10 nyawa WNI yang harus diselamatkan

"Pernyataan-pernyataan dari para pejabat atau para politikus yang tidak tepat dapat mengundang situasi yang tidak baik dan dapat membahayakan sandera. Kini, serahkan saja kepada ahlinya, termasuk kepada prajurit TNI yang sudah berpengalaman," ungkap TB Hasanuddin.

Di saat yang sama, TB Hasanuddin juga meminta keluarga korban penyanderaan tetap bersabar.

"Kita doakan semoga kembali dalam keadaan  selamat dan bisa berkumpul dengan keluarga masing-masing," demikian TB Hasanuddin.‎ [hta/rmol]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas