post image
KOMENTAR
MBC. Presiden Joko Widodo memutuskan pengembangan Blok Masela akan dilakukan dengan kilang di darat (onshore).

Hal itu dikatakan presiden di Ruang Tunggu Bandara Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (23/3).

"Kita putuskan dibangun di darat dengan pertimbangan yang pertama kita ingin eknomi daerah juga ekonomi nasional terimbas dari adanya pembangunan Blok Masela," kata Jokowi.

Menurutnya, keputusan tentang Blok Masela sudah melalui banyak pertimbangan dan masukan kepada dirinya.

Ia mengatakan, Blok Masela adalah sebuah proyek jangka panjang yang tidak hanya setahun atau dua tahun, 10 tahun, bahkan 15 tahun, melainkan proyek yang sangat panjang dan menyangkut ratusan triliun rupiah.

"Oleh sebab itu dari kalkulasi, perhitungan, dari pertimbangan yang sudah saya hitung, kita putuskan dibangun di darat," tegas Jokowi.

Soal keputusan membangun di darat ini sebenarnya sudah pernah diungkapkan Menko Maritim dan Sumber Daya, Rizal Ramli, pada Februari lalu. [hta/rmol]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi