post image
KOMENTAR
Kepala Stasiun TVRI Sumatera Utara, Zainuddin Lautnocnisa mengatakan pihaknya sudah beberapa kali menggelar pertemuan dengan pihak manajemen Agung Podomoro terkait terganggunya siaran mereka akibat pembangunan gedung yang sedang dilakukan oleh perusahaan bisnis properti tersebut. Pertemuan tersebut dimediasi oleh DPRD Sumatera Utara dan juga Dinas Kominfo Sumatera Utara beberapa waktu lalu.

Dalam beberapa kali pertemuan, mereka sudah menawarkan opsi untuk menyelesaikan terhalangnya pengiriman sinyal dari Stasiun TVRI di Jalan Putri Hijau Medan ke Tower Pemancar di Bandar baru akibat pembangunan gedung milik Podomoro. Opsi tersebut antara lain yakni menempatkan pemancar TVRI pada puncak tower atau menyewa satelit untuk keperluan penyiaran dengan catatan selama pembangunan tersebut pihak Podomoro menyewakan Fiber Optik milik Telkom untuk dipakai oleh TVRI.

"Dan itu sudah disepakati, persoalannya sekarang kita kan minta itu segera. Sekarang katanya masih tingkat pembicaraan antara Podomoro dengan Telkom," katanya, Selasa (15/3).

Zainuddin mengatakan, persoalan terhalangnya sinyal dari stasiun TVRI Medan ke Stasiun pemancar di Banda Baru, Sibolangit seperti terjadi saat ini sudah pernah terjadi saat pembangunan Deli Plaza pada lokasi yang sekarang menjadi lokasi pembangunan apartemen Podomoro. Saat itu sinyal mereka juga terhalang sehingga mereka menyurati agar pihak pengembang Deli Plaza membangun tower milik TVRI dengan tower yang lebih tinggi. Hal serupa menurutnya tetap mereka sepakati jika pihak Podomoro bersedia membangunkan tower yang lebih tinggi untuk menempatkan pemancar mereka.

"Kalau Podomoro mau meninggikan itu silahkan, dulu saat Deli Paza itu menara hanya 35 meter dan terhalang. Trus mereka bangun menjdi 56 meter. Apa salahnya Podomoro seperti itu," ujarnya.

"Ini persoalannya bukan pada TVRI tapi pada Podomoro. Ini harus bertanggung jawab kalau menghalangi ya tanggung jawab," demikian Zainuddin.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel