post image
KOMENTAR
Pengamat pendidikan Unimed Muhammad Rizal sangat mendukung lelang jabatan oleh Pemprovsu pada 2016. Dia berharap mekanisme tersebut dapat dilakukan dengan sungguh-sungguh, seperti yang sudah diterapkan beberapa provinsi lain di Indonesia.

"Jadi tidak hanya sekedar formalitas belaka, yang ujung-ujungnya adalah penunjukan langsung," katanya, Senin (18/1).

Menurut Rizal, terkhusus bagi pejabat-pejabat yang berpersoalan hukum harus segera digantikan. Karena secara moral dan sosial sudah cacat di mata hukum. Dia mencontohkan seperti kasus mantan Ketua DPR Setya Novanto (Setnov), dimana bersedia mundur dari jabatannya.

"Kita tentu berkaca pada kasus tersebut, meski tergolong yurisprudensi (karena adanya peraturan peraturan UU yang tidak jelas atau masih kabur, Red), namun Setnov bersedia menanggalkan jabatannya," tukasnya.[rgu]

Sandy Irawan: Miliki Lokasi Strategis, Pemko Binjai Mestinya Prioritaskan Kawasan Ekonomi

Sebelumnya

Pemprov Sumut Segera Bagikan Rp. 260 Miliar Bantu Warga Terdampak Covid 19

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Pemerintahan