post image
KOMENTAR
Sekitar 500 orang kader Partai Perindo Kota Medan berunjuk rasa ke Markas Polresta Medan di Jalan HM Said, Medan, Senin (18/1). Mereka mendesak pihak kepolisian mengusut tuntas kasus tewasnya Ketua DPC Perindo Medan Johor, Gidion Ginting 44) yang diduga dianiaya oleh sekelompok orang di pusat pasar, pada 18 Desember 2015 lalu.

"Kami meminta keadilan, polis harus mengusut tuntas pelaku pembunuhan terhadap kader kami," kata Budi Tarigan salah seorang pengurus DPW Perindo Sumut.

Mereka meminta pihak kepolisian tidak "tebang pilih" dalam mengusut tuntas kasus ini. Apalagi menurut mereka ada indikasi para pelaku penganiayaan tersebut merupakan orang-orang yang berasal dari oknum aparat yang menjaga keamanan pasar.

"Kami minta tangkap siapa saja yang terlibat, termasuk oknum aparat yang terekam cctv," ujarnya.

Aksi unjuk rasa ini dilakukan didepan Mapolresta Medan. Hadir juga sejumlah pihak keluarga Gidion diantara para pengunjuk rasa.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel