post image
KOMENTAR
Presiden Jokowi hari ini ada agenda padat di Cirebon, Jawa Barat. Tapi, begitu mendengar ada ledakan bom di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Presiden langsung bertolak ke Ibu Kota.

"Agenda saya potong dan saya kembali ke Jakarta," ucap Presiden Jokowi dalam keterangan Tim Komunikasi Presiden, Kamis (14/1).

Presiden tengah melakukan kegiatan sejak pagi di Bandara Kertajati, kemudian Pesantren Buntet. Sebenarnya masih ada agenda lain yang harus dijalani, tapi Presiden memutuskan kembali ke Jakarta untuk memastikan rasa aman bagi masyarakat.

"Kita semuanya tentu saja berduka atas jatuhnya korban dari peristiwa ini. Kita semuanya mengecam tindakan yang mengganggu keamanan masyarakat, mengganggu ketenangan rakyat dan menimbulkan teror ke masyarakat," ucapnya.

Presiden mengaku sudah memerintahkan Kapolri dan  Menkopolhukam untuk mengejar, menangkap pelaku, baik yang di peristiwa maupun jaringan-jaringannya. "Negara , bangsa dan rakyat tidak boleh takut, tidak boleh kalah oleh aksi teror seperti ini," tegasnya.

Untuk masyarakat, Jokowi mengimbau tetap tenang. "Saya harap masyarakat tetap tenang karena semua terkendali," tandasnya. [hta/rmol]




Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas