post image
KOMENTAR
Pemerintah resmi menurunkan harga BBM bersubsidi jenis Premium dan Solar. Sebagaimana diumumkan Direktur Utama PT Pertamina, Dwi Soetjipto, tarif BBM jenis solar akan turun dari Rp6.700 ke Rp5.650 per liter. Sedangkan BBM jenis premium di luar Pulau Jawa, Pulau Madura, dan Pulau Bali juga turun dari Rp7.300 menjadi Rp 6.950 per liter.

Berdasarkan pantauan pada sejumlah SPBU di Medan, penurunan ini tidak memberikan dampak signifikan. Salah satunya yakni di SPBU Coco, Jalan Yos Sudarso, Medan. Dimana antrian warga untuk mengisi BBM tetap berjalan normal seperti biasa.

"Tidak terlalu berpengaruh, turunnya cuma sedikit," kata Rizky Ginting, Selasa (5/1).

Harga BBM berbeda terjadi di Pulau Jawa, Pulau Madura, dan Pulau Bali, dimana premium dijual ke masyarakat seharga Rp7.050 turun dari harga sebelumnya Rp 7.400. Tarif baru BBM tersebut didasari harga keekonomian dengan mengikuti tren penurunan harga minyak dunia.[rgu]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi