Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam rangka memperingati hari Raya Natal memberikan kesempatan bagi keluarga tahanan yang ingin menjenguk.
"Jam 9.00-11.00 kunjungan tahanan," kata Plh Humas KPK, Yuyuk Andriati ketika dikonfirmasi melalui pesan singkat yang diterima wartawan di Jakarta, Jumat (25/12).
Sedangkan, bagi yang merayakan Natal, KPK menyediakan waktu untuk ibadah di gedung lembaga antirasuah tersebut.
"Jam 13.00-15.00 ibadah natal untuk tahanan di C1 (gedung KPK). Di ruang konpers C1," tambahnya.
Beberapa tahanan yang kiranya akan melaksanakan ibadah perayaan Natal di gedung KPK, antara lain Irenius adii, Otto Cornelis Kaligis, Antonius Bambang Djatmiko, Rudyanto, dan Rinelda Bandaso.[rgu/rmol]
KOMENTAR ANDA