post image
KOMENTAR
Calon Wakil Walikota Medan Nomor 1 Akhyar Nasution, yang berpasangan dengan HT Dzulmi Eldin mengaku senang tiba di TPS 12 Jalan Aluminium 3 Tanjung Mulia Medan.

"Saya serasa pulang kampung jika kemari. Saya disini bukan orang lain lagi, karena disini adalah kampung halaman saya, tempat bermain saya dari kecil dan Mesjid Al-Ikhlas adalah tempat saya belajar mengaji," ujarnya kepada MedanBagus.Com, Rabu (9/12).

Dikatakannya, hal Ini merupakan kebanggaan bagi dirinya dan keluarga, serta teman-temannya semasa kecil.

"Saya sudah seperti keluarga disini dan saya rasa mereka bangga karena ada teman dan keluarga dari sini yang mencalonkan diri dan mereka sangat mendukung saya. InsyaAllah saya menjadi Wakil Walikota Medan untuk 5 tahun mendatang," ujarnya.

Disinggung mengenai kurangnya antusias warga dalam menggunakan hak pilihnya, Ahyar mengungkapkan, hal ini merupakan fenomena umum dan bukan hanya di Medan saja. "Kita berharap semua warga dapat menggunakan hak pilihnya," tukasnya.

Dari amatan MedanBagus.Com, Ahyar Nasution tiba di TPS 12 pada pukul 10.10 Wib. Dia bersama istrinya Nurul Khairani Lubis. Sebelum mencoblos ia menyapa dan menyalami warga yang sedang mengantri. Setelah itu, ia sempat mendatangi TPS 13. Kemudian, ia pun sempat duduk bersama beberapa teman mainnya semasa kecil di warung kopi yang letaknya tak jauh dari TPS 12.[rgu]

KPU Kota Medan Gandeng Media untuk Sosialisasikan Tahapan Pilkada

Sebelumnya

Penundaan Pelantikan Kepala Daerah di Kepulauan Nias akan Membuat Kepulauan Nias Semakin Mundur!

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga