Komisioner KPU Kota Medan Irwansyah mengatakan proses distribusi logistik Pilkada Medan 2015 akan mulai mereka lakukan pada hari Minggu (6/12) dari gudang terminal kargo eks Bandara Polonia, Medan. Distribusi logistik berupa surat suara, formulir, dan berbagai logistik lainnya tersebut akan dilakukan ke 151 kelurahan pada 21 kecamatan di Kota Medan.
"Untuk distribusinya kita siapkan 15 unit truk. Kalau nanti kurang, akan ditambah lagi dengan mobil pick up," ujar Irwansyah kepada wartawan, Kamis (3/12).
Berdasarkan jadwal yang disusun, proses distribusi ini akan berlangsung selama 2 hari yakni pada tanggal 6 dan 7 Desember 2015. Hari pertama distribusi akan dilakukan pada 11 kecamatan sedangkan sisanya dilakukan pada hari kedua. Namun jika cuaca tidak memungkinkan, maka tidak tertutup kemungkinan akan dilakukan pada tanggal 8 Desember.
"Semacam antisipasilah, kalau tanggal 7 misalnya ada hujan, maka masih ada 1 hari lagi persiapan jelang pencoblosan tanggal 9 Desember 2015 mendatang," ungkapnya.
Dari pemetaan yang mereka lakukan nyaris tidak ada kendala distribusi yang disebabkan kondisi geografis kota Medan. Kendala yang sangat mereka antisipasi yakni potensi gangguan dari oknum tertentu yang berpotensi mengganggu pilkada.
"Untuk itu kita sudah koordinasi dengan pihak kepolisian dari Polresta Medan, Polres Belawan, Kodim 02/01 BS, Lanud dan jajaran panwas.
Saat ini, logistik Pilkada Medan tengah dilakukan pengepakan oleh para petugas sebelum nantinya didistribusikan ke seluruh Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang berada di kantor Kelurahan sebanyak 151 kelurahan. KPU Medan berharap tidak ada kendala cuaca akibat seringnya musim hujan mengguyur Medan.[rgu]
KOMENTAR ANDA