Presiden Joko Widodo (Jokowi) seperti mau cuci tangan atas rencana pembahasan revisi UU KPK yang sudah disepakati di DPR. Menurut Jokowi, rencana revisi itu datang dari DPR, bukan pemerintah.
"Revisi UU KPK, yang pertama inisiatif RUU KPK adalah dari DPR," ucap Jokowi di Bandara Halim Perdarakusuma, sepulang dari kunjunganya ke Paris, Rabu (2/11).
Menurut Jokowi, dia telah berulang kami meminta agar rencana revisi itu ditunda.
"Yang dulu juga saya sampaikan, tolong rakyat ditanya yang kedua ahli hukum, akademisi, aktivis anti korupsi juga diajak bicara," jelasnya.
Kalau revisi itu dilakukan, harus benar-benar memperkuat KPK, bukan memperlemah.
"Semangat revisi UU KPK itu memperkuat KPK, bukan untuk memperlemah. Udah itu saja," tandasnya.[hta/rmol]
KOMENTAR ANDA