post image
KOMENTAR
Korwil Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) Sumatera Utara (Sumut) Nicolas menyatakan kekesalannya terhadap tindakan anarkis polisi dalam membubarkan paksa aksi buruh di Istana Negara Jakarta, Jumat (30/10/2015) malam.

"Untuk itu, saya akan mengerahkan seluruh anggota SBSI yang ada di Sumut untuk keluar pabrik dan melakukan aksi besar-besaran pada tanggal 4 November 2015 mendatang," ujarnya kepada MedanBagus.Com, Sabtu (31/10/2015).‬

‪Dia juga berharap semoga hal itu tidak terjadi pada jajaran kepolisian di Sumut pada saat mengamankan jalannya aksi aliansi buruh di Sumut yang akan mengerahkan sepuluh ribu buruh di beberapa titik, diantaranya di Kantor Gubernur Sumut.

‪Sementara itu, Ketua KGB Peta Purwandi mengungkapkan, bahwa Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah melukai hati kaum buruh pasca di syahkannya PP pengupahan ini.

Dengan begitu, lanjutnya, kenaikan upah kaum buruh Indonesia yang telah disepakati di dalam PP Pengupahan tersebut, kenaikannya tidak akan bisa menghidupi dirinya apa lagi keluarganya.

"PP ini membuat buruh jadi miskin. jangankan untuk menghidupi keluarganya untuk membiayai kebutuhan seorang buruh saja sudah tak mencukupi lagi," tukasnya.[rgu]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi