
merupakan bagian dari koridor jalan tol Trans Sumatera yang rencananya akan membentang sepanjang Pulau Sumatera.
"Progresnya pembebasan lahan sudah 70 persen," katanya, Jumat (30/10).
Sementara pembebasan lahan berlangsung, proses pembangunan jalur-jalur tol tersebut menurutnya juga masih terus berlanjut terutama pada lahan-lahan yang sudah dibebaskan.
Diperkirakan beberapa sektor sudah bisa dibuka pada tahu 2016 mendatang seperti sektor Binjai-Megawati dan Binjai-Helvetia. Kesulitan pembangunan diperkirakan akan terjadi pada
pembebasan lahan di kawasan Tanjung Mulia karena padatnya penduduk.
"Tapi kita berharap dengan undang-undang yang baru dan perpres yang ada yakni pembebasannya tidak lagi berdasarkan NJOP namun berdasarkan nilai apresial yang ditentukan oleh tim
apresial, semoga bisa cepat selesai," ujarnya.[rgu]
KOMENTAR ANDA