Kejaksan Agung dipastikan tidak akan tinggal diam jika ada oknum jaksa terlibat dalam mengamankan kasus bantuan sosial Pemprov Sumatera Utara yang menjerat Gubernur Sumut nonaktif, Gatot Pudjo Nugroho.
"Kalau ada jaksa yang terima suap, kasih tahu saya. Tapi kami akan coba lihat, apakah benar," kata Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) R Widyo Pramono
saat dikonfirmasi wartawan di Jakarta, Jumat (16/10).
Widyo pun menepis kasus dugaan korupsi bansos mandeg di tangan Kejagung. Sebab, pihaknya sudah berkoordinasi dengan KPK terkait penanganan kasus tersebut. Hasilnya akan segera diumumkan ke publik.
"Sabar ya, kami akan segera umumkan," pinta Widyo.
Ia menambahkan, saat ini tim Satuan Tugas Khusus tengah ke Sumut guna memeriksa para penerima bansos yang jumlahnya terbilang banyak sekali.
"Dari situ kami akan lakukan rekap untuk kemudian menentukan siapa yang jadi tersangka," ucapnya.[rgu/rmol]
KOMENTAR ANDA