Pelatih Timnas Inggris Roy Hodgson mengaku dilema setelah anak asuhnya menyapu bersih 10 laga dalam babak kualifikasi Euro 2016. Penampilan impresif dari seluruh anak asuhnya selama fase kualifikasi tersebut membuatnya bingung dalam menentukan pemain yang akan dibawa ke Prancis.
Apalagi pemain-pemain yang sempat mengalami cedera akan kembali sehingga pemain yang akan dipilih menjadi semakin komplit.
"Kami tahu bahwa masih banyak tugas yang perlu dilakukan. Pemain-pemain yang cedera akan kembali dan itu berarti akan ada banyak kompetisi untuk masuk tim. Selain itu, semoga kami akan memetik pelajaran dari laga melawan Spanyol, Prancis, dan kemudian Jerman. Ketiga tim tersebut telah menunjukkan bahwa mereka bisa bermain bagus di fase final," ucap eks pelatih Liverpool itu.
Kemenangan teranyar Three Liones terjadi saat menghadapi Lithuania, Selasa (13/10) dini hari WIB. Pada laga tersebut, Ross Barkley dkk menumbangkan sang lawan dengan skor meyakinkan 3-0.
"Lolos dengan hasil sempurna ini merupakan sebuah pencapaian. Saya sangat bangga dengan performa para pemain," kata Hodgson.[rgu]
KOMENTAR ANDA