post image
KOMENTAR
Nama Randiman Tarigan semakin santer disebut bakal menjadi plt Walikota Medan seiring berakhirnya masa jabatan Walikota Medan periode 2010-2015. Plt Gubernur Sumatera Utara, T Erry Nuradi tidak membantah masuknya nama pejabat yang saat ini menjadi Sekretaris DPRD Sumut dalam nama yang diajukannya kepada Menteri Dalam Negeri.

"Ada tiga nama yang saya ajukan untuk Medan, Randiman dan dua lagi saya lupa," katanya, Jumat (4/9) lalu.

T Erry menjelaskan, terdapat beberapa perubahan nama calon plt kepala daerah pada 14 kabupaten/kota yang akan mengalami kekosongan jabatan kepala daerah sebelum pelaksanaan Pilkada serantak 2015. Hal ini seiring penolakan nama-nama yang diajukan oleh Gubernur Sumut non aktif Gatot Pujo Nugroho oleh pihak Kemendagri.

"Setelah konsultasi mereka mengizinkan adanya perubahan," ujarnya.

Didesak mengenai nama-nama yang diajukan, T Erry menolak membeberkannya. Hanya saja ia menegaskan bahwa nama-nama tersebut memiliki kepangkatan yang lebih tinggi dibanding pejabat tertinggi di daerah tersebut.

"Nggak etis kan pejabat yang pangkatnya lebih rendah memimpin pejabat dengan pangkat yang lebih tinggi didaerah," sebutnya.

Diketahui 23 kabupaten/kota akan menggelar pilkada serentak 2015. 14 daerah diantaranya akan mengalami kekosongan jabatan kepala daerah sebelum pelaksanaan pilkada pada 9 Desember 2015. Sesuai aturan untuk 14 kabupaten kota tersebut akan dipimpin oleh Plt kepala daerah sedangkan 9 lainnya akan dipimpin oleh plh yakni Sekda kabupaten/kota masing-masing.[rgu]

Sandy Irawan: Miliki Lokasi Strategis, Pemko Binjai Mestinya Prioritaskan Kawasan Ekonomi

Sebelumnya

Pemprov Sumut Segera Bagikan Rp. 260 Miliar Bantu Warga Terdampak Covid 19

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Pemerintahan