Pasangan Dzulmi Eldin-Akhyar Nasution menjadi peserta dengan nomor urut 1, sedangkan pasangan Ramadhan Pohan-Eddie Kusuma menjadi peserta nomor urut 2 pada Pilkada Medan 2015. Hal ini menjadi hasil yang diperoleh melalui pleno terbuka penetapan dan pengundian nomor utur pasangan calon walikota dan wakil walikota Medan tahun 2015 yang digelar oleh KPU Medan di Hotel Darma Deli, Medan.
Nomor urut ini diperoleh masing-masing melalui mekanisme pengundian nomor yang diambil oleh masing-masing calon walikota yakni Dzulmi Eldin dan Ramadhan Pohan didalam kotak tertutup yang disediakan oleh KPU. Hasilnya, Eldin mencabut gulungan kertas yang setelah dibuka ternyata nomor 1 sedangkan Ramadhan Pohan nomor 2.
"Nomor ini akan mereka gunakan saat kampanye nanti hingga pada kertas surat suara," kata Ketua KPU Medan Yenni Khairiah Rambe, Selasa (25/8).
Yenni menjelaskan setelah masa pengundian nomor urut, tahapan selanjutnya yakni masa kampanye yang akan digelar mulai 27 Agustus hingga 5 Desember 2015. Dalam kurun waktu tersebut masing-masing pasangan calon walikota/wakil walikota Medan akan diberi kesempatan untuk bersosialisasi kepada masyarakat kota Medan.
"Kampanyenya diatur dalam bentuk rapat terbuka umum, maupun dalam bentuk pertemuan-pertemuan tertutup. Pelaksanaannya diatur oleh KPU termasuk iklan pada media luar ruang dan media massa," ungkapnya.[rgu]
KOMENTAR ANDA